Warna Gamis yang Tepat untuk Jenis Kulit Hitam
Warna kulit orang indonesia memang sangat beragam. Namun, salah satunya yang menjadi tipe kulit sebagian banyak orang indonesia yaitu sawo matang. Bahkan, ada juga beberapa kulit orang orang Indonesia yang cenderung hitam. Meskipun memiliki kulit hitam, tidak menjadi alasan untuk tidak bisa tampil lebih percaya diri. Bahkan kulit yang hitam malah memberikan kesan lebih eksotis. Banyak orang yang berkulit putih, tetapi ingin memiliki kulit hitam.
Saat ini terdapat banyak warna gamis yang tepat untuk jenis kulit hitam. Pemilihan warna dan model gamis menjadi salah satu faktor penentu cocok atau tidaknya ketika digunakan. Gamis dengan warna yang terlalu terang sangat tidak direkomendasikan untuk digunakan oleh orang yang memiliki kulit cenderung hitam.
Meskipun demikian, ada pula gamis dengan warna tertentu yang lebih cocok digunakan orang yang memiliki kulit hitam. Bagi anda yang penasaran, berikut merupakan beberapa warna gamis yang sangat direkomendasikan untuk orang yang memiliki kulit cenderung hitam.
Warna Pakaian untuk Kulit Hitam
Warna memang menjadi penentu cocok atau tidaknya suatu busana digunakan. Bahkan banyak sekali orang yang memilih model menari, tetapi karena warnanya tidak tepat, menjadikan gamis tersebut tidak cocok. Lebih tepatnya ada enam warna gamis atau pakaian yang cocok digunakan bagi pemilik kulit hitam. Seperti halnya warna coklat, merah marun, hijau army, ungu, biru dongker dan kuning mustard.
1. Cokelat
Warna yang netral dan cocok digunakan untuk pemilik kulit sawo matang atau hitam yaitu warna coklat. Warna coklat ini cocok dijadikan patokan dalam pemilihan gamis bagi pemilik kulit sawo matang. Warna coklat ini juga cocok digunakan bagi anda yang tidak ingin terlihat berlebihan dalam berpakaian. Bahkan, warna cokelat ini tergolong warna earth tone sehingga mampu membuat anda tampil lebih kalem.
Terdapat banyak sekali warna cokelat. Ada cokelat muda, cokela tua, atau pun cokelat susu. Pemilihannya sendiri, anda bisa menyesuaikan dengan warna kulit. Karena berbagai jenis warna cokelat sangat cocok digunakan oleh orang yang memiliki warna kulit agak gelap. Bahkan ada pula gamis dengan warna cokelat campuran yang dikombinasikan. Tentu saja hal tersebut membuat tampilan dari busana akan lebih menarik.
2. Merah Maroon
Bagi pemilik kulit hitam atau sawo matang, warna merah maroon juga cocok digunakan. namun ketika anda sudah memilih gamis berwarna merah maroon, padukan dengan hijab berwarna lebih cerah. Selain itu, lengkapi penampilan dengan perasaan lipstik berwarna merah agar tampil lebih menawan. Warna ini merupakan salah satu warna cerah yang cocok digunakan oleh orang yang memiliki warna kulit gelap.
Apabila dikombinasikan dengan paduan warna yang cerah juga akan memberikan kesan yang menarik. Saat ini warna merah maroon sendiri sangat banyak digunakan untuk warna gamis dan gaun. Karena memiliki kesan yang lebih berani tetapi tetap menjaga keanggunan. Warna ini memang terkesan lebih tua dan terang. Meskipun demikian, warna ini sangat cocok apabila digunakan untuk berbagai jenis kulit termasuk kulit yang sedikit gelap.
3. Hijau Army
Saat ini warna hijau army memang semakin banyak yang suka. Selain warnanya yang kalem dan netral, hijau army cocok digunakan bagi pemilik kulit gelap. Karena penggunaan gamis berwarna ini bisa membuat tampilan anda lebih cerah. Anda bisa memilih gamis dengan warna army polos, setelahnya dipadukan dengan hijab bermotif.
Bisa juga sebaliknya. Pada dasarnya dalam pemilihan gamis, hal yang paling utama adalah keserasian dalam memadukan. Gamis yang dipadukan dengan busana lain yang lebih cocok, akan memberikan kesan yang lebih menarik. Banyak orang yang lebih memilih menggunakan gamis bercorak simple dari pada bercorak terlalu ramai. Karena gamis yang cenderung sederhana malah akan membuat orang terlihat simple.
4. Ungu
Gamis berwarna ungu bisa menjadi pilihan yang tepat agar anda bisa tampil lebih bold. Dengan menggunakan gamis warna ungu, kulit akan tampak terlihat lebih cerah. Sedangkan pemilihan hijab bisa memilih warna lebih cerah dari gamis yang digunakan. Pemilihan model bisa disesuaikan dengan selera. Jika anda kita dengan model yang natural, pilihlah gamis polos dan hanya ada beberapa aksen pada bagian pinggang dan lengan.
Siapa yang tidak menyukai warna ungu. Hampir setiap orang lebih memilih untuk menggunakan warna ungu. Jangan salah, meskipun cenderung kalem dan cerah, warna ini sangat cocok digunakan untuk berbagai tipe atau jenis warna kulit. Bagi anda yang memiliki kulit lebih gelap, juga sangat cocok untuk menggunakan gamis ini.
Kemudian salah satu hal yang paling menonjol adalah model perpaduan. Warna ungu memang memiliki jenis yang sangat banyak. Anda bisa memadankan warna-warna yang terlihat seirama ketika digunakan. Akan lebih baik apabila menggunakan warna ungu yang memiliki tipe lebih kalem.
5. Biru Dongker
Warna netral lainnya yang cocok dalam pemilihan gamis bagi pemilik kulit hitam yaitu biru dongker. Warna ini sangat kangen netral, tetapi tetap mampu membuat tampilan anda lebih elegan dan mempesona. gamis dengan warna ini bisa digunakan untuk berbagai acara salah satunya yaitu pesta.
Agar tampilan sedikit lebih cerah, padu kan dengan hijab dan sepatu yang lebih cerah dari warna gamis. Jangan memadukan warna ini dengan warna yang terlalu kontras. Karena akan lebih nampak seperti warna mati. Biru dongker akan terlihat lebih menarik ketika digunakan asalkan anda bisa memadukan dengan warna yang berbeda tetapi tetap senada.
5. Kuning Mustard
Rekomendasi warna gamis yang tepat untuk jenis kulit hitam yaitu kuning Mustard. Mungkin rekomendasi warna-warna yang cocok untuk kulit sawo matang sebelumnya terkesan lebih gelap. Tetapi ternyata kulit sawo matang juga cocok menggunakan warna terang seperti kuning mustard. Warna ini cocok sekali bagi anda yang ingin tampil lebih cheerfil tanpa terlihat norak.
Sedangkan untuk pemilihan hijab bisa mengambil warna yang senada atau lebih gelap. Sedang untuk modelnya bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh. Warna mustard sendiri sudah lebih banyak diadopsi oleh berbagai pengemabng busana. Warnanya yang terlihat santai menjadikan si pengguna lebih tertarik dan terlihat lebih sederhana.
Warna gamis yang tepat untuk jenis kulit hitam tersebut bisa anda pilih dan sesuaikan untuk acara tertentu. Warna-warna tersebut juga bisa dipadukan dengan warna-warna lainnya agar tampilan anda bisa lebih mempesona. Pada warna gamis yang lebih cerah memang tidak direkomendasikan.
Tetapi jika anda bisa memadukan dengan warna gelap dan menimbulkan efek yang baru, maka bisa saja cocok untuk kulit warna hitam. Selain itu, warna yang terlalu gelap pada busana, sangat tidak cocok apabila digunakan oleh orang yang memiliki warna kulit gelap. Kesesuaian antara desain juga bisa jadi penentu cocok atau tidaknya busana tersebut digunakan.